Tentang

Jurusan/Program Studi Ilmu Kelautan didirikan pada tanggal 2 Mei 2023, dengan nomor SK Ijin Pembukaan Program Studi :383/E/O/2023. Jurusan/Program Studi Ilmu Kelautan berdiri di bawah naungan Fakultas Kelautan dan Teknologi Perikanan Universitas Negeri Gorontalo. Keberadaan Jurusan/Program Studi, nantinya bukan hanya menjadi pelengkap bagi Fakultas Kelautan dan Teknologi Perikanan dalam kontribusi layanan kebutuhan bidang ilmu terkait perikanan dan kelautan, namun juga menjadi bagian dalam partisipasi Indeks Pembangunan Manusia Indonesia (IPM) pada bidang akses pelayanan kebutuhan publik terhadap pendidikan dan atau pengetahuan. Di samping itu pula, merupakan bagian dukungan Universitas Negeri Gorontalo dalam memberikan kontribusi yang positif bagi masyarakat, bangsa dan negara dalam hal pengalokasian pusat-pusat pelayanan publik pada masyarakat yang benar-benar optimal dalam pemerataannya di bidang kebutuhan pendidikan pengelolaan lingkungan dan sumberdaya daerah serta Nasional. Jurusan Ilmu Kelautan bisa menjadi penopang bagi pencapaian strategi Universitas Negeri Gorontalo dalam mencapai visi dan misi unggul dan berdaya saing berbasis potensi lokal di Kawasan Teluk Tomini.

Agenda